Kamis, 05 Juni 2014

Buat Inspirasi Random [Edisi Kedua : Character Special]

HOW TO :

1. Ambil secarik kertas

2. Buat beberapa baris kode sejumlah karakter yang kalian inginkan.


WARNING :
Tiap kelompok harus punya angka dan huruf yang tertulis di bawah. Itu kode kalian untuk permainan ini.

Rohaluss tidak bertanggungjawab atas ke-gajean tokoh yang dihasilkan.


NOTE :
Gunakan Random number generator jika kalian tidak dapat memilih [LINK]



ANGKA TUNGGAL

a. Pilih angka pertama dari 1-4.
b. Pilih angka kedua dari 0-7
c. Pilih angka ketiga dari 1-10
d. Pilih angka keempat dari 1-5

Contoh kode awal : 2-4-5-3


KELOMPOK ANGKA

a. Plih kelompok angka pertama, terdiri dari 3 angka dalam kurung. (contoh : (390), (426), dsb) Angka terdiri dari angka 0-9, tidak boleh sama. ((636) tidak diterima)

b. Pilih kelompok angka ketiga, terdiri dari 3 angka dalam kurung kurawal (Sama dengan diatas). Boleh angka yang sama dengan kelompok A dan C, tapi dalam satu kelompok tidak boleh sama. ({774} tidak diterima)

c. Pilih kelompok angka ketiga, terdiri dari 2 angka tanpa pembatas. Boleh angka yang sama dengan kelompok A dan B, dan kali ini boleh ada yang sama. [09, 86, 11, 22, 45, dll]

Contoh : 2-4-5-3/(128)-{193}-57


ECT.

a. Pilih dua huruf secara acak. Boleh inisial atau apapun, deh.
b. Pilih satu binatang diantara hewan berikut : [Kucing] [Babi] [Kelinci] [Naga] [Unicorn] [Pegasus] [Ular] [Merpati] [Elang] [Anjing]
c. Angka dari 1-5


DONE!!

Kodenya akan menjadi kurang lebih seperti ini : 2-4-5-3/ (128)-{193}-57/ R-S [Kucing] 3




Sekarang, lihat ke bawah dan sesuaikan...

Angka pertama
1. Wanita
2. Pria
3. Transgender Ability/ [Wanita, jika kalian membuat karakter normal]
4. Genderless/ [Pria, jika kalian membuat karakter normal]

Angka Kedua
0. Rambut Abnormal
1. Rambut Pirang
2. Rambut Cokelat Hazel
3. Rambut Cokelat Gelap
4. Rambut Hitam
5. Rambut Merah
6. Rambut Putih
7. Rambut Silver

Angka Ketiga
1. Dual-colored eye (Kanan dan kiri berbeda)
2. Silver
3. Merah
4. Hijau
5. Biru muda
6. Biru tua
7. Hitam
8. Cokelat
9. Kuning
10. Ect. (Pick your own)

Angka Keempat
1. Kulit pucat
2. Kulit Putih normal (kayak artis?)
3. Kulit oriental (semi-dark)
4. Kulit gelap
5. Kulit hitam


Angka Kelompok Pertama (dalam tanda kurung)
1. Teguh Pendirian
2. Baik hati
3. Penyayang
4. Tegas
5. Berani
6. Kuat
7. Pintar
8. Cepat Tanggap
9. Perkerja Keras
0. Percaya diri
[Jika kalian memilih 1, 7, dan 5, maka kalian mendapatkan sifat Ramah, pintar dan berani]

Angka Kelompok Kedua (dalam kurung kurawal)
1. Sombong
2. Penyendiri
3. Psikopat
4. Penakut
5. Malas
6. Lemah
7. Penderita Phobia
8. Terlalu banyak berpikir
9. Kaku
0. Bodoh

Jika kalian mendapat 2 sifat yang bertolak belakang, (nomor 7.Pintar dan nomor 0.Bodoh) pilih satu yang kalian ubah dari list di bawah, atau pilih sendiri, deh. Rohaluss males.

NOTE : Negatif ditukar negatif, positif ditukar positif

1. Pembawa masalah     2. Pemikiran negatif
3. Penyimpan Rahasia   4. Over-Posesif ('ini milikku, bukan milikmu' semacamnya)
5. Bijak                        6. Berantakan/Jorok
7. Pemaaf                     8. Aktif
9. Disiplin                     10. Setia
11. Terbuka                 12. Dihormati


Angka Kelompok Ketiga (2 angka)
Jumlahkan kedua angka tersebut dan lihat yang kalian dapatkan
= 1 : Agresif, tak terkendali
= 2 : Artistik
= 3 : Siaga
= 4 : Sederhana
= 5 : 2 kepribadian
= 6 : Populer
= 7 : Tomboy / Girl-ish
= 8 : Pemimpi
= 9 : Semangat Tinggi
= 10 : Terburu-buru
= 11 : Lebay
= 12 : Kuno namun Dapat diandalkan
= 13 : 'Hantu' (orang terakhir yang bakal muncul di pikiran orang)
= 14 : Skillful/berbakat
= 15 : Ketat / 'pemegang teguh peraturan'
= 16 : Kekanak-anakan
= 18 : Kutu buku

ECT :

Huruf pertama :
A. Pernah kehilangan Ayah
B. Pernah kehilangan Ibu
C. Pernah terjatuh dari tebing
D. Pernah diculik oleh orang asing
E. Pernah mati, atau hampir mati, terserah.
F. Pernah disiksa oleh orang asing
G. Pernah disiksa oleh keluarga sendiri
H. Pernah menyaksikan kematian orang
I. Tidak sengaja membunuh orang
J. Sengaja membunuh orang
K. Hidup dalam pengasingan
L. Keluarganya membuangnya
M. Pernah tenggelam
N. Pernah masuk penjara
O. Pernah dijual di pasar gelap
P. Pernah kehilangan barang berharga
Q. Pernah kehilangan binatang peliharaan.
R. Pernah dikelilingi binatang buas
S. Pernah diperlakukan tidak seperti manusia
T. Pernah jatuh dari pohon
U. Pernah kehilangan anggota tubuh
V. Pernah kehilangan kakak/adik
W. Yatim piatu
X. Hidup Miskin
Y. Dikelilingi ejekan
Z. Korban Perang

Huruf Kedua (boleh dihapus)
Nama karakter ini akan diambil dalam bahasa :
A&Z. India
B&Y. Latin
C&X. Belanda (Dutch)
D&W. Jepang
E&V. Indonesia
F&U. China
G&T. Italia
H&S. English
I&R. Arabic
J&Q. Romanian
K&P. Greek
L&O. Irish
M&N. German

Dan nama itu akan melambangkan :
[Kucing] Nama lainnya (Bayangan = Shadow/Kage/dll)
[Babi] Sifatnya (Baik, bodoh, jenius dll)
[Kelinci] Wujudnya (cantik/dll)
[Naga] Kemampuannya (Anggar, berlari, memanipulasi atau lainnya)
[Unicorn] Warna kesukaannya
[Pegasus] Elemen yang ia gunakan
[Ular] Keahliannya (sama kayak naga)
[Merpati] Kalimat random
[Elang] Senjatanya
[Anjing] Nama lain negaranya

  Dan hanya menambahkan/mengurangi huruf sebanyak (angka terakhir)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar